PENGUKURAN KINERJA DALAM INDUSTRI KECIL
Farid Wajdi(1*)(1) Dosen Jurusan Manajemen Fakultas Ekonomi Universitas Muhammadiyah Surakarta
(*) Corresponding Author
Abstract
Dalam kajian ini kinerja perusahaan pada industri kecil akan diukur dari aspek penjualan, profitabiliti, efisiensi, kualiti produk dan kepuasan pelanggan. Penjualan adalah sumber diperolehnya pendapatan perusahaan. dari penjualan akan diperoleh sejumlah uang untuk menjalankan operasi perusahaan dan keuntungan. Dalam cross-sectional studies, keuntungan perusahaan pada sektor industri yang berbeda tidak sebanding, yang disebabkan tingkat intensiti modal yang berbeza-beza (Kauranen 1993). Profitabiliti berguna untuk mengukur kemampuan memperoleh keuntungan dengan memanfaatkan modal atau asset yang ada pada perusahaan. Keuntungan yang besar bukan bererti profitabilitinya bagus, jika dikarenakan modal yang digunakan juga besar. Efisiensi akan menunjukkan kinerja perusahaan memanfaatkan segala masukan (input) yang tersedia secara tepat penggunaannya untuk menghasilkan out put. Sedangkan Kepuasan pelanggan menunjukkan kemampuan perusahaan dalam memberikan pelayanan kepada pelanggan sehingga menjadikan pelanggan akan tetap setia mengguna produk perusahaan di masa yang akan datang
Keywords
UMKM, Kinerja
Full Text:
PDFArticle Metrics
Abstract view(s): 392 time(s)PDF: 552 time(s)
Refbacks
- There are currently no refbacks.