Sistem Administrasi Dokumen Berbasis Web pada Forum Human Capital Indonesia

Arlin Widya Rahayu(1*), N Nurgiyatna(2)

(1) Universitas Muhammadiyah Surakarta
(2) Universitas Muhammadiyah Surakarta
(*) Corresponding Author

Abstract

Forum Human Capital Indonesia (FHCI) merupakan komunitas para Pengelola Manajemen Human Capital BUMN untuk saling berinteraksi, melakukan pembelajaran maupun sinergi kepada para anggotanya dalam rangka mengembangkan manajemen Human Capital di Indonesia. Dalam menjalankan kegiatan operasional, FHCI perlu melakukan pengelolaan dokumen untuk mendukung kelancaran administrasinya. Pengelolaan suatu dokumen di FHCI dibedakan sesuai dengan jenis dan kegunaannya, seperti dokumen surat masuk, surat keluar, invoice, kuitansi, surat permintaan pembayaran maupun surat perintah bayar. Selama ini pengarsipan dokumen hanya dilakukan melalui Microsoft Excel, hal ini menyulitkan para staf FHCI dalam mencari dokumen maupun menuliskan nomor urut dokumen. Maka dari itu, dibuatlah sistem administrasi dokumen yang bertujuan untuk memudahkan proses pengelolaan dan menghindari kesalahan penulisan nomor urut dokumen yang dikeluarkan. Dalam pengembangannya, sistem administrasi dokumen ini menerapkan metode Software Development Life Cycle (SDLC) yaitu menggunakan model pendekatan Waterfall. Sistem ini menggunakan bahasa pemrograman PHP dengan Framework CodeIgniter dan database MySQL. Hasil dari penelitian ini berupa website yang menampilkan data surat masuk, surat keluar, invoice, kuitansi, surat permintaan pembayaran dan surat perintah bayar serta dapat mencetak template surat keluar, invoice, kuitansi, surat permintaan pembayaran dan surat perintah bayar dengan penomoran yang otomatis. Untuk pengujiannya, sistem ini menggunakan black box testing yang mengacu pada validasi spesifikasi fungsionalitas software. Dari sisi user juga dilakukan pengujian dengan User Acceptance Test (UAT) dengan hasil pengujian mencapai angka 91%, sehingga dapat disimpulkan bahwa pengguna sangat meyetujui bahwa sistem ini efektif untuk menanggulangi kesalahan dalam menuliskan nomor urut dokumen serta mempermudah pengelolaan administrasi dokumen di FHCI.

Keywords

administrasi dokumen; codeigniter; forum human capital indonesia; waterfall

Full Text:

PDF

References

Setyawati, R. K. (2018). Efisiensi Pengelolaan Dokumen Berupa Surat Studi Kasus: PT Astra International TBK. Jurnal Administrasi dan Kesekretarisan, 2(2), 138-149.

Chandra, D. S., Asadi, S. S., & Raju, M. V. S. (2016). DESIGN OF WEB BASED DECISION SUPPORT SYSTEM-MODEL STUDY OF VIJAYAWADA, AP. Technology, 7(6), 514-522.

Solanki, N., Shah, D., & Shah, A. (2017). A Survey on different Framework of PHP. International Journal of Latest Technology in Engineering, Management & Applied Science (IJLTEMAS), 6(6), 155-158.

Vidal-Silva, C., JimĂ©nez, C., Madariaga, E., & UrzĂșa, L. (2020). Applying PHP Codeigniter For Easy Web Development.

Andersson, E., & Berggren, Z. (2017). A Comparison Between MongoDB and MySQL Document Store Considering Performance.

Barjtya, S., Sharma, A., & Rani, U. (2017). A detailed study of Software Development Life Cycle (SDLC) models. International Journal Of Engineering And Computer Science, 6(7).

Rahayu, T. K. (2020, July). Application Report Process Of Islamic School Based On Pesantren Boarding Using Waterfall Model. In Journal of Physics: Conference Series (Vol. 1569, No. 2, p. 022025). IOP Publishing.

Hardyanto, W., Purwinarko, A., Sujito, F., & Alighiri, D. (2017, April). Applying an MVC framework for the system development life cycle with waterfall model extended. In Journal of Physics Conference Series (Vol. 824, No. 1, p. 012007).

Maylawati, D. S., Darmalaksana, W., & Ramdhani, M. A. (2018). Systematic design of expert system using unified modelling language. In IOP Conf. Ser. Mater. Sci. Eng (Vol. 288, No. 1, p. 012047).

Aleryani, A. Y. (2016). Comparative study between data flow diagram and use case diagram. International Journal of Scientific and Research Publications, 6(3), 124-126.

Yang, L., & Cao, L. (2016). The Effect of MySQL Workbench in Teaching Entity-Relationship Diagram (ERD) to Relational Schema Mapping. International Journal of Modern Education and Computer Science, 8(7), 1.

Destiningrum, M., & Adrian, Q. J. (2017). Sistem Informasi Penjadwalan Dokter Berbassis Web Dengan Menggunakan Framework Codeigniter (Studi Kasus: Rumah Sakit Yukum Medical Centre). Jurnal Teknoinfo, 11(2), 30-37.

Hidayat, T., & Muttaqin, M. (2020). Pengujian sistem informasi pendaftaran dan pembayaran wisuda online menggunakan black box testing dengan metode equivalence partitioning dan boundary value analysis. Jutis (Jurnal Teknik Informatika), 6(1), 25-29.

Finanda, F., & Fatmawati, A. (2019). Sistem Informasi Pengelolaan Pariwisata" SIPETA". Jurnal INSYPRO (Information System and Processing), 4(2).

Pramitasari, B., & Nurgiyatna, N. (2019). Sistem Informasi Unit Kegiatan Mahasiswa Universitas Muhammadiyah Surakarata Berbasis Web. Emitor: Jurnal Teknik Elektro, 19(2), 59-65.

Padmini, K. J., Perera, I., & Bandara, H. D. (2016). Applying agile practices to avoid chaos in User Acceptance Testing: A case study. In 2016 Moratuwa Engineering Research Conference (MERCon) (pp. 96-101). IEEE.

Audina, W., & Supriyono, H. (2020). Rancang Bangun Sistem Piket Kepegawaian Berbasis Web di PT Perusahaan Gas Negara Tbk (Doctoral dissertation, Universitas Muhammadiyah Surakarta).

Article Metrics

Abstract view(s): 656 time(s)
PDF: 427 time(s)

Refbacks

  • There are currently no refbacks.