Sistem Pendukung Keputusan untuk Penyakit Sapi berbasis Android

Muhammad Miftakhul Jannan(1*), Heru Supriyono(2)

(1) Universitas Muhammadiyah Surakarta
(2) Universitas Muhammadiyah Surakarta
(*) Corresponding Author

Abstract

Sapi merupakan salah satu hewan ternak yang paling banyak dipelihara oleh masyarakat Indonesia. Hal ini dikarenakan oleh banyaknya bagian tubuh sapi yang dapat dimanfaatkan, khususnya untuk bahan pangan seperti daging, kulit dan juga susu sapi. Namun dengan banyaknya populasi sapi yang ada, meningkat pula potensi terjangkitnya penyakit pada tubuh sapi khususnya untuk penyakit yang menular. Hal ini kurang diperhatikan oleh peternak sapi dan dapat menyebabkan berkurangnya produktifitas pada peternakan sapi. Berdasarkan permasalahan tersebut penulis bertujuan untuk menghasilkan sistem pendukung keputusan berbasis android yang dapat menganalisis gejala-gejala penyakit yang diderita oleh sapi. Metode alur penelitian yang digunakan sistem pendukung keputusan ini menerapkan metode forward chaining. Sistem pendukung keputusan ini dibangun dengan menggunakan bahasa pemrograman java dalam perangkat lunak Android Studio 3.0.1. Pengujian aplikasi dengan user dan seorang pakar memberikan validitas yang tinggi. Fitur yang berada dalam sistem dapat berfungsi sesuai dengan harapan peneliti berdasarkan pengujian black box. Sistem ini mampu diterima dengan baik oleh user berdasarkan pengujian user acceptance test dengan nilai rata - rata persentase 80.6%.

Keywords

android; android studio; forward chaining; java; sapi; sistem pendukung keputusan

Full Text:

PDF

References

Handayani, R. I. (2017). Sistem Pendukung Keputusan Pemilihan Karyawan Berprestasi dengan Metode Profile Matching pada PT.Sarana Inti Persada (SIP). Jurnal Pilar Nusa Mandiri, 13 (1), 28-34. ISSN: 1978 - 1946.

Hidayat, H. A., & Gumilang G. (2017). Sistem Pakar Diagnosis Penyakit Yang Disebabkan Oleh Rokok Dengan Metode Forward Chaining. Jurnal Teknik Informatika, 5(2), 1-10. ISSN: 2338 - 1477.

Kapoor, N., & Bahl, N. (2016). Comparative Study of Forward and Backward Chaining in Artificial Intelegence. International Journal Of Enginering And Computer Science, 5(4), 16239 - 16242. ISSN: 2319 - 7242.

Katoua, H. S. (2014). The Role of Artificial Intelligence in Environmental Decision Support Systems. International Journal of Computer and Information Technology, 3(5), 1011-1014. ISSN: 2279-0764.

Rohman, A., & Supriyono, H. (2018). Sistem Pakar Diagnosa Penyakit Ikan Lele Berbasis Android. The 7th University Research Colloquium 2018 STIKES PKU Muhammadiyah Surakarta. 62 - 75.

Supriyono, H., & Sari, C. P. (2015). Pemilihan Rumah Tinggal Menggunakan Metode Weighted Product. Khazanah Informatika, 1(1), 23-28. E-ISSN: 2477 - 6898X.

Yulianto, P., & Saparinto, C.(2014). Beternak Sapi Limousin. Jakarta: Penebar Swadaya. ISBN: 979 - 002 - 655 - 2.

Article Metrics

Abstract view(s): 1322 time(s)
PDF: 2119 time(s)

Refbacks

  • There are currently no refbacks.