HUBUNGAN ANTARA PERSEPSI TERHADAP KECENDERUNGAN KEPEMIMPINAN OTORITER DENGAN INTENSI TURN OVER

Sely Kurniati D.H(1*), Amrizal Rustam(2), Partini Partini(3),

(1) 
(2) 
(3) 
(*) Corresponding Author
DOI: https://doi.org/10.23917/indigenous.v0i0.4713

Abstract

Pergantian karyawan atau turn over merupakan masalah yang dihadapi para pengusaha sejak dahulu. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan antara persepsi terhadap  kecenderungan kepemimpinan otoriter dengan intensi turn over. Subjek dalam penelitian ini adalah karyawan PT. Panasonic Gobel Indonesia yang berjumlah 45 orang. Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah purposive non random sampling. Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan skala persepsi terhadap kecenderungan kepemimpinan otoriter dan skala intensi turn over. Berdasarkan hasil analisis dengan menggunakan teknik analisis korelasi product moment diperoleh nilai r = 0.419; p<0.01 yang berarti ada hubungan positif yang sangat signifikan antara persepsi terhadap kecenderungan kepemimpinan otoriter dengan intensi turn over. Sumbangan efektif persepsi kecenderungan kepemimpinan otoriter terhadap intensi turn over sebesar 17.6% sehingga masih terdapat 82.4% faktor-faktor lain yang memengaruhi intensi turn over selain variabel persepsi terhadap kecenderungan kepemimpinan otoriter.

References

Ancok, D. (1985). Teknik Penyusunan Skala Pengukuran. Yogyakarta: Lembaga Penelitian Kependudukan UGM.

Anshari, H. (1996). Kamus Psikologi. Jakarta : Intermedia

Chaplin, C.P. (1995). Kamus Lengkap Psikologi ( terjemahan Kartini Kartono ). Jakarta : Raja Grafika Persada.

Kartono, K. (1989). Patologi Sosial Untuk Kemajuan Perusahaan Dan Industri. Jakarta : PT. Raja Grafindo Persada.

Mobley, W.H., Griffeti, R.W, Hand. H.H, and Meglino, B.M. (1979). Of Review and Coceptual Analysis of The Employes Turn Over Proces. Psychology Buletin vol 86. Process. Hal 439-522.

Mobley, W.H. (1986). Pergantian Karyawan : Sebab Akibat Dan Pengendaliannya (terjemahan Nurul Imam). Jakarta : Gramedia.

Sudarsono. (1997). kamus konseling. Jakarta : Rineka Cipta.

Suranta, S. (2002). Dampak Motivasi Karyawan Pada Hubungan Antara Gaya Kepemimpinan dengan Kinerja Karyawan Perusahaan Bisnis. Jurnal Empirika.. Vol. 15 No.2 Hal. 116-13.

Article Metrics

Abstract view(s): 439 time(s)
PDF (Bahasa Indonesia): 358 time(s)

Refbacks

  • There are currently no refbacks.