PELATIHAN PEMBANGUNAN WEBSITE INFORMASI DI PIMPINAN CABANG MUHAMMADIYAH BAKI, SUKOHARJO

Dimas Aryo Anggoro(1*), Amalia Eka Yuniar(2), Tyara Novita Widyanti(3)

(1) Universitas Muhammadiyah Surakarta
(2) Universitas Muhammadiyah Surakarta
(3) Universitas Muhammadiyah Surakarta
(*) Corresponding Author

Abstract

Pimpinan Cabang Muhammadiyah (PCM) Baki adalah salah satu organisasi yang berada di bawah naungan gerakan Muhammadiyah. Pada organisasi ini, masih terdapat beberapa masalah yang terjadi dalam hal penyebaran informasi. Sebagai contoh, media cetak dan media tatap muka masih menjadi media utama dalam penyebaran informasi. Sehingga dapat dikatakan bahwa cara yang diterapkan di PCM Baki masih kurang efektif dan efisien. Berdasarkan permasalahan tersebut, terdapat sebuah solusi yang ditawarkan, yaitu dengan mengadakan sosialisasi dan pelatihan pembangunan website informasi di PCM Baki. Website tersebut bermanfaat untuk menyediakan informasi terkait organisasi dan Muhammadiyah secara umum. Metode yang dilakukan adalah berupa penjelasan tentang internet dan website, serta pelatihan kepada anggota PCM Baki – sebagai peserta sosialisasi – dalam pembuatan website. Adapun kegiatan ini bertujuan supaya penyebaran informasi di PCM Baki dapat berjalan secara cepat, mudah, serta dapat menekan biaya operasional. Acara ini juga bertujuan untuk meningkatkan kemampuan peserta dalam pembuatan suatu website. Dari kegiatan yang telah dilakukan, didapatkan cara yang lebih efektif dan efisien untuk memperkenalkan PCM Baki dengan cara membangun website dengan menggunakan metode Blog.

Keywords

Blog; Information; Internet; Muhammadiyah; Website

References

Abdillah, R., Joyoatmojo, S., & Noviani, L. (2017). Pemanfaatan Blog Sebagai Media Pembelajaran Dalam Meningkatkan Prestasi Belajar Siswa. Jurnal Pendidikan Bisnis dan Ekonomi, 3(1).

Abror, R. H. (2012). Rethinking Muhammadiyah: Masjid, Teologi Dakwah Dan Tauhid Sosial (Perspektif Filsafat Dakwah). Ilmu Dakwah: Academic Journal for Homiletic Studies, 6(1), 53-75

Fatmayanti, A. (2015). Pengembangan Media Blog Sebagai Sarana Informasi Untuk Meningkatkan Kemampuan Perencanaan Karir Di SMAN 1 Bulukumba. Jurnal Psikologi Pendidikan dan Konseling: Jurnal Kajian Psikologi Pendidikan dan Bimbingan Konseling, 1(2), 163-169.

Firmawati, E., & Rasyida, Z. (2014). Pengaruh Blog Edukatif Tentang Hipertensi Terhadap Pengetahuan Tentang Hipertensi dan Perilaku Diet Hipertensi pada Pasien Hipertensi di Wilayah Kerja Puskesmas Wirobrajan Yogyakarta.

LPCR. (2011). http://lpcr.muhammadiyah.or.id/artikel-mengenal-lembaga-pengembangan--cabang-dan-ranting-muhammadiyah-detail-76.html, dilihat 2 April 2019.

Muhammadiyah. tt, http://www.muhammadiyah.or.id/id/3-content-98-det-pedoman-hidup-islami.html, dilihat 2 April 2019

Nandari, B. A. (2013). Pembuatan Website Portal Berita Desa Jetis Lor. IJNS-Indonesian Journal on Networking and Security, 4(3).

Usmanto, B., Immawan, R., Fauzi, F., Sari, K. P., & Mahdi, M. I. (2018). Implementasi Web Mobile Sebagai Media Informasi Pemberdayaan Masyarakat Di Desa Pirngadi. Jurnal Keteknikan dan Sains (JUTEKS), 1(1), 32-40.

Wardah, M. (2016). Pengelolaan Website sebagai Media Informasi Publik pada Bagian Humas dan Informasi Pemerintah Kota Pekanbaru. Jurnal Online Mahasiswa (JOM) Bidang Ilmu Sosial dan Ilmu Politik, 4(1), 1-15

Article Metrics

Abstract view(s): 751 time(s)
PDF (Bahasa Indonesia): 502 time(s)

Refbacks

  • There are currently no refbacks.