POLA BERPIKIR ANAK PRASEKOLAH DITINJAU DARI KEMAMPUAN BERBAHASA

Wiewien Dinar Pratisti(1*), Endang Ekowarni(2),

(1) 
(2) 
(*) Corresponding Author
DOI: https://doi.org/10.23917/indigenous.v0i0.4621

Abstract

Tujuan utama penelitian ini adalah untuk membuktikan hubungan antara kemampuan berbahasa dengan pola berpikir pada anak prasekolah. Disamping itu, juga untuk mengetahui pengaruh tingkat pendidikan ibu terhadap kemampuan verbal dan pola berpikir. Data penelitian ini dikumpulkan melalui tes “Pola Berpikir Anak Prasekolah” (PBAP) dan materi dari Tes Stanford-Binet bentuk L-M khususnya subtes vocabulary dan verbal fluency. Subjek penelitian ini diambil dengan teknik purposive non random sampling. Mereka adalah 44 anak yang berasal dari TK di Gayam Sukoharjo, berusia 4-6 tahun, berjenis kelamin laki-laki dan perempuan, menggunakan bahasa Jawa sebagai bahasa sehari-hari dan bahasa Indonesia sebagai bahasa pengantar di sekolah. Analisis product moment dari Karl Pearson dan Anava satu jalur digunakan untuk membuktikan hipotesis yang diajukan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kemampuan berbahasa berhubungan dengan pola berpikir, sementara tingkat pendidikan ibu tak mempengaruhi kemampuan verbal anak serta pola berpikir.

References

Astington, J.W. & Jenkins, J.M. (1999). A Longitudinal Study of The Relationship Between Language and Theory of Mind Development. Development Psychology 35 (5), 1311-1320.

Durkin, K. (1995). Development Social Psychology From Infancy to Old Age. Cambridge: Blackwell Publisher Ltd.

Hurlock, E.B. (1990). Psikologi Perkembangan Suatu Pendekatan Sepanjang Rentang Kehidupan (terjemahan) ed.5. Jakarta: Erlangga.

Liebert, R.M., Wick-Nelson, R. & Kail, R.V. (1986). Development Psychology. 4th. Ed. Englewood Cliffs: Prentice Hall.

Matsumoto, D. (1996). Culture and Psychology. Pasific Grove: Brooks/Cole Publishing Company.

Monks, F.J., Knoers, A.M.P. & Haditono, S.R. (1999). Psikologi Perkembangan Pengantar dalam Berbagai Bagiannya. Yogyakarta: Gadjah Mada University Press.

Nicoladis, E., Mayberry, R.I. & Genesse, F. (1999). Gestureand Early Bilingual Development. Developmental Psychology. 3 5(2), 514-526

Papalia, D.E. & Olds, S.W. (1986). Human Development. Singapore: McGraw-Hill Book Co.

Siegler, R.S. (1991). Childre’s Thinking. Englewood Cliffs: Prentice Hall Inc.

Small, M.Y. (1990). Cognitive Development. Orlando: Harcourt Brace Jovanovich, Inc.

Article Metrics

Abstract view(s): 428 time(s)
PDF (Bahasa Indonesia): 253 time(s)

Refbacks

  • There are currently no refbacks.