DARI SUMPAH PEMUDA (1928) SAMPAI KONGRES BAHASA INDONESIA I (1938): KAJIAN LINGUISTIK HISTORIS SEKITAR MASA-MASA PRAKEMERDEKAAN

Sudaryanto Sudaryanto(1*)

(1) 
(*) Corresponding Author

Abstract

Bahasa Indonesia diikrarkan oleh para pemuda Indonesia melalui teks Sumpah Pemuda pada tanggal 28 Oktober 1928. Peristiwa Sumpah Pemuda itu menjadi dasar atas penyelenggaraan Kongres Bahasa Indonesia I di Solo. Tujuan penelitian ini adalah mengkaji peristiwa Sumpah Pemuda dan Kongres Bahasa Indonesia I dalam kajian linguistik historis (historical linguistics). Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan peneliti sebagai instrumen utama penelitian. Data yang dikumpulkan adalah peristiwa Sumpah Pemuda dan Kongres Bahasa Indonesia I beserta perubahan-perubahan jangka pendek dan jangka panjang dalam sistem bunyi, gramatika, dan kosakata bahasa Indonesia. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah teknik kajian isi (content analysis) secara objektif dan sistematis. Adapun hasil penelitian ini adalah (1) penerapan Ejaan van Ophuijsen dalam penulisan teks Sumpah Pemuda dan putusan Kongres Bahasa Indonesia I, (2) penyerapan kosakata Sanskerta dalam teks Sumpah Pemuda, dan (3) politik bahasa nasional dari teks Sumpah Pemuda dan putusan Kongres Bahasa Indonesia I.

References

Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa. (2011). Kumpulan Putusan Kongres Bahasa Indonesia I—IX Tahun 1938—2008. Jakarta: Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan.

Ismawati, E. (2012). Bahasa Indonesia untuk Penulisan Karya Ilmiah. Yogyakarta: Ombak.

Jones, R. (ed.). (2007). Loan-Words in Indonesian and Malay. Jakarta: Yayasan Obor Indonesia bekerja sama dengan KITLV-Jakarta.

Juanda, dkk. (2017). Pembinaan Bahasa Indonesia. Yogyakarta: Kanisius.

Kridalaksana, H. (2011). Kamus Linguistik Edisi Keempat. Jakarta: Gramedia.

Krippendorf, K. (1980). Content Analysis: An Introduction to Its Methodology. Beverly Hills-London: Sage Publications.

Mulyati. (2014). Terampil Berbahasa Indonesia untuk Perguruan Tinggi. Jakarta: Kencana Prenadamedia Group.

Munsyi, A. D. (1996). 9 dari 10 Kata Bahasa Indonesia Adalah Asing. Jakarta: Pustaka Firdaus.

Rohmadi, M., dkk. (2014). Belajar Bahasa Indonesia: Upaya Terampil Berbicara dan Menulis Karya Ilmiah. Surakarta: Cakrawala Media.

Sudaryanto. (2017a). “Menjunjung Bahasa Kita”, Kedaulatan Rakyat, Edisi Kamis, 26 Oktober 2017, hlm. 1 & 7.

__________. (2017b). Kamus Umum Bahasa dan Ilmu Bahasa. Yogyakarta: Samudra Biru.

Sugono, D. (ed.). (2011). Buku Praktis Bahasa Indonesia 2. Jakarta: Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan.

Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 24 Tahun 2009 tentang Bendera, Bahasa, dan Lambang Negara, serta Lagu Kebangsaan.

Article Metrics

Abstract view(s): 5992 time(s)
PDF (Bahasa Indonesia): 5991 time(s)

Refbacks

  • There are currently no refbacks.