DAMPAK WABAH COVID-19 TERHADAP PENJUALAN JAHE MERAH DI SURAKARTA
Hendi Yudhanto Adinugroho(1*), Liana Mangifera(2), Rizcho Louistama Setyana Putra(3), Fida Nur Rahma(4), Calista Amelia Salsabila(5), Diah Ayu Martiningsih(6)(1) Muhammadiyah Surakarta University
(2) Muhammadiyah Surakarta University
(3) Muhammadiyah Surakarta University
(4) Muhammadiyah Surakarta University
(5) Muhammadiyah Surakarta University
(6) Muhammadiyah Surakarta University
(*) Corresponding Author
Abstract
Penelitian ini bertujuan menganalisis dampak wabah Covid-19 terhadap penjualan jahe merah di Kawasan kota Surakarta. Variabel yang digunakan adalah Pemahaman & Pengetahuan tentang Covid-19 dan Persepsi & Sikap Masyarakat untuk mengantisipasi Covid-19. Populasi penelitian ini adalah penjual jahe merah yang pernah melakukan transaksi jual beli jahe merah di saat situasi Covid-19 yang berlokasi di kawasan Kota Surakarta dan Sekitarnya . Pemilihan sampel menggunakan metode purposive sampling. Jumlah sampel yang diambil dalam penelitian ini sebanyak 120 orang responden yang tersebar di Surakarta, Sukoharjo, Karanganyar, Boyolali, Sragen, Klaten dan Wonogiri. Penelitian ini menggunakan data primer yang diambil menggunakan wawancara terstruktur dengan bantuan kuesioner. Analisis data yang digunakan adalah analisis regresi berganda. Simpulan yang dihasilkan adalah adalah Persepsi & Sikap Masyarakat untuk mengantisipasi Covid-19 berpengaruh positif dan signifikan terhadap tingkat penjualan jahe merah, sedangkan Pemahaman dan Pengetahuan tentang Covid-19 berpengaruh positif tetapi tidak signifikan terhadap tingkat penjualan jahe merah. Persepsi & Sikap Masyarakat untuk mengantisipasi Covid-19 paling berpengaruh dalam penjualan jahe merah di kawasan Kota Surakarta.
Keywords
Full Text:
PDFArticle Metrics
Abstract view(s): 1757 time(s)PDF: 3400 time(s)
Refbacks
- There are currently no refbacks.