Pemanfaatan Aspek Stilistika dalam Antologi Puisi Melipat Jarak Karya Sapardi Djoko Damono Sebagai Materi Pengayaan Sastra di SMA
Abdul Mukhlis(1*)(1) Program Pascasarjana Universitas Negeri Semarang
(*) Corresponding Author
Abstract
Tujuan penelitian ini adalah (1) mendeskripsikan majas perbandingan yang dominan digunakan oleh Sapardi Djoko Damono dalam antologi puisi Melipat Jarak. (2) Menjabarkan pemanfaatan majas perbandingan sebagai materi pengayaan sastra di SMA kelas X. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dengan pendekatan stilistika. Data penelitian ini adalah satuan lingual berupa kata, frasa, dan kalimat yang menunjukkan majas perbandingan. Sumber data penelitian berasal dari buku antologi puisi Melipat Jarak karya Sapardi Djoko Damono. Pengumpulan data dilakukan dengan pembacaan heuristik dan studi pustaka melalui teknik simak dan catat. Analisis data penelitian menggunakan deskripsi analisis semiotik. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa (1) majas perbandingan yang muncul adalah majas personifikasi, simile, metafora, perumpamaan, alegori, sinekdoke pars prototo, dan metonimia. Akan tetapi, yang paling dominan dimanfaatkan oleh penyair yaitu majas personifikasi, simile, dan metafora. (2) Pemanfaatan majas perbandingan dalam antologi puisi Melipat Jarak karya Sapardi Djoko Damono sebagai materi pengayaan sastra di SMA kelas X terbagi dalam dua kegiatan, yakni eksploratori dan keterampilan proses. KI/KD yang relevan dengan kegiatan eksploratori adalah KI 3/ KD 3.16, yakni mengidentifikasi suasana, tema, dan makna beberapa puisi yang terkandung dalam buku antologi puisi atau kumpulan puisi yang sudah dipublikasikan yang diperdengarkan atau dibaca dan KI 3/ KD 3.17, yaitu menganalisis unsur-unsur pembangun dalam puisi. Selanjutnya adalah kegiatan keterampilan proses. Kegiatan ini relevan dengan rumusan KI 4/ KD 4.17, yakni menulis puisi dengan memerhatikan unsur-unsur pembangunnya.
Kata kunci: majas, pengayaan sastraKeywords
Full Text:
PDFReferences
Al-Ma’ruf, Ali Imron. 2009. Stilistika: Teori, Metode, dan Aplikasi Pengkajian Estetika Bahasa. Surakarta: Cakra Books.
Effendi, dkk. 2013. “Kemampuan Menentukan Citraan Puisi Karya Sapardi Djoko Damono pada Siswa SMP”. Jurnal Kata: Bahasa, Sastra, dan Pembelajarannya. Vol. 1 (2) hal. 23-34.
Khan, et all. 2015. “Stylistic Analysis of the Short Story ‘The Last Word’ by Dr. A. R. Tabassum”. Jurnal Advances in Language and Literary Studies. Vol. 6 (3) hal. 11-23.
Prastowo, Andi. 2013. Panduan Kreatif Membuat Bahan Ajar Inovatif. Jogjakarta: Diva Press.
Rohayati, Dewi Arifah. 2014. “Gaya Bunyi dan Majas dalam Kumpulan Puisi Ayat-Ayat Api Karya Sapardi Djoko Damono: Kajian Stilistika dan Implementasinya pada Pembelajaran Sastra di SMP”. Tesis. Surakarta: Sekolah Pascasarjana Universitas Muhammadiyah Surakarta.
Supriyanto, Teguh. 2011. Kajian Stilistika dalam Prosa. Yogyakarta: Elmatera.
Article Metrics
Abstract view(s): 1880 time(s)PDF: 1917 time(s)
Refbacks
- There are currently no refbacks.